Bhabinkamtibmas Belawan Bahagia Polres Pelabuhan Belawan Sosialisasikan Penerimaan Polri TA 2025
Bhabinkamtibmas Kelurahan Belawan Bahagia, Bripka Darwin Lumban Gaol, melaksanakan kegiatan sosialisasi penerimaan Polri Tahun Anggaran 2025 bertempat di Aula Kantor Lurah Belawan Bahagia pada Senin (28/10/2024). Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 30 warga yang memiliki anak usia remaja dan telah lulus SMA/sederajat.
Dalam sosialisasi tersebut, Bripka Darwin menyampaikan pentingnya mempersiapkan diri bagi para calon peserta, terutama dalam hal kemampuan fisik dan akademis, untuk menghadapi proses seleksi yang ketat. Ia juga menjelaskan bahwa penerimaan Polri dilaksanakan berdasarkan prinsip Bersih, Transparan, Akuntabel, dan Humanis (Betah) serta tidak memungut biaya apa pun.
"Penerimaan Polri ini bersih dan terbuka untuk semua kalangan, jadi saya menghimbau kepada orang tua untuk mempersiapkan anak-anaknya sebaik mungkin, baik fisik maupun akademis," ujar Bripka Darwin dalam kegiatan tersebut.
Melalui kegiatan ini, diharapkan warga semakin memahami prosedur seleksi dan lebih percaya diri untuk mendaftarkan putra-putrinya ke Kepolisian. Sosialisasi tersebut juga bertujuan untuk menekankan bahwa penerimaan Polri bebas dari segala bentuk kecurangan dan praktik pungutan liar.
Facebook Comments