Bhabinkamtibmas Desa Telaga Tujuh Hadiri Rapat Sosialisasi Optimalisasi Lahan Pertanian
Bhabinkamtibmas Desa Telaga Tujuh, Kecamatan Labuhan Deli Aiptu Waluyo, menghadiri rapat sosialisasi terkait optimalisasi lahan pertanian yang digelar pada Senin, 19 Agustus 2024, di Kantor Desa Telaga Tujuh. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pertanian bekerja sama dengan TNI, dalam upaya meningkatkan produktivitas lahan pertanian di wilayah tersebut.
Rapat tersebut dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Kepala Desa Telaga Tujuh, Bapak Sunarto, Babinsa Serda Bagus Sanjaya, KUPT Pertanian Bapak M. Sonhaji, perwakilan Kelompok Tani Desa Telaga Tujuh, dan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Telaga Tujuh.
Dalam rapat sosialisasi ini, para peserta diberikan informasi dan strategi mengenai pemanfaatan lahan pertanian secara optimal. Dinas Pertanian bersama TNI berkomitmen untuk mendukung para petani di Desa Telaga Tujuh dalam mengembangkan lahan yang ada guna mencapai hasil pertanian yang maksimal.
Bhabinkamtibmas Desa Telaga Tujuh juga berperan dalam memberikan dukungan keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya kegiatan, serta mendukung upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui optimalisasi sektor pertanian.
Facebook Comments