Kapolres Pelabuhan Belawan Tinjau Pembangunan TPS untuk Pilkada Serentak 2024
Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, SH., SIK., MKP., melakukan pengecekan pembangunan tempat pemungutan suara (TPS) di sejumlah lokasi di Kecamatan Belawan pada Selasa (26/11). Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapan TPS menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 yang akan digelar pada 27 November 2024.
Dalam pengecekan tersebut, Kapolres didampingi oleh Kabag Ops AKP Pittor Gultom dan Kapolsek Belawan AKP Ponijo, SIP. Kapolres mengatakan bahwa pembangunan TPS di wilayah Kecamatan Belawan berjalan lancar dan sesuai jadwal. "Kami memastikan pembangunan TPS berjalan tanpa kendala sehingga siap digunakan pada hari pemungutan suara besok," ujar AKBP Janton Silaban.
Kapolres juga memberikan arahan kepada para personel yang bertugas di lokasi TPS untuk selalu waspada terhadap kemungkinan gangguan. "Personel yang bertugas di TPS harus selalu siaga. Jika ada potensi gangguan, segera laporkan ke atasan secara berjenjang agar dapat ditindaklanjuti dengan cepat," tambahnya.
Selain mengecek kesiapan TPS, Kapolres juga berinteraksi dengan petugas KPPS . “Kami mengapresiasi kerja sama pihak KPPPS dan warga dalam mendukung kelancaran pembangunan TPS. Ini menunjukkan semangat gotong royong masyarakat dalam menyukseskan Pilkada,” ungkap Kapolres.
Kegiatan pengecekan ini merupakan bagian dari langkah proaktif Polres Pelabuhan Belawan untuk memastikan keamanan dan kelancaran seluruh rangkaian Pilkada Serentak 2024. "Kami berharap pelaksanaan Pilkada berjalan aman, tertib, dan damai. Semua pihak diimbau untuk menjaga situasi kondusif selama proses berlangsung," tutup AKBP Janton Silaban.
Facebook Comments