Polres Belawan dan Polda Sumut Amankan Kampanye Paslon Gubernur/Wakil Gubernur Nomor Urut  2

Polres Pelabuhan Belawan bersama personel Polda Sumut melaksanakan pengamanan pada kegiatan kampanye pasangan calon Gubernur/Wakil Gubernur nomor urut 2, Edy Rahmayadi dan Hasan Basri, yang digelar di Pajak Kapuas, Belawan pada Senin, 21 Oktober 2024. Kampanye ini merupakan bagian dari rangkaian Pemilihan Gubernur Sumut 2024.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, SH., SIK., MKP., melalui Kabag Ops AKP Pittor Gultom, SH., menyampaikan bahwa pengamanan kampanye ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Prata Toba 2024. Polres Pelabuhan Belawan dan Polda Sumut mengerahkan personel untuk melakukan pengamanan terbuka maupun tertutup guna menjaga ketertiban dan keamanan selama kegiatan kampanye berlangsung.

“Kami memastikan pengamanan dilakukan secara maksimal, baik secara terbuka maupun tertutup, untuk menjamin kelancaran dan keamanan kegiatan kampanye. Ini adalah bagian dari tanggung jawab kami dalam Ops Mantap Prata Toba 2024,” ujar Kabag Ops AKP Pittor Gultom.

Polres Pelabuhan Belawan juga mengimbau pasangan calon serta tim sukses untuk mematuhi seluruh peraturan kampanye yang berlaku, termasuk melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian sebelum melaksanakan kegiatan kampanye. Hal ini penting untuk memastikan setiap kegiatan berjalan lancar tanpa gangguan.

“Kami harap semua pihak yang terlibat, baik dari pasangan calon maupun tim sukses, mematuhi aturan kampanye yang ada serta bekerja sama dengan Polres Pelabuhan Belawan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif,” tambahnya.

Selama kampanye di Pajak Kapuas, kegiatan berlangsung aman dan tertib, tanpa adanya insiden yang mengganggu jalannya acara. Polisi juga terus mengawasi keamanan di lokasi hingga acara berakhir.

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.