Sat Reskrim Bubarkan dan Geledah Remaja yang Berkumpul di Jalan KL. Yos Sudarso

Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan melakukan patroli dini hari dalam rangka mengantisipasi aksi geng motor dan tawuran di Jalan KL. Yos Sudarso, Sabtu (14/09/2024). Dalam kegiatan tersebut, sejumlah remaja yang terlihat berkumpul di pinggir jalan dilakukan penggeledahan oleh personil kepolisian untuk mencegah kemungkinan tindak pidana atau keterlibatan dalam aksi kejahatan jalanan.

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan, AKP Riffi Noor Faizal, S.Tr.K., SIK., menjelaskan bahwa operasi ini adalah bagian dari upaya preventif untuk menekan angka kejahatan yang kerap terjadi di wilayah tersebut, terutama terkait geng motor dan tawuran. Setelah dilakukan penggeledahan, tidak ditemukan barang-barang yang terkait dengan tindak pidana dari para remaja tersebut.

“Kegiatan penggeledahan ini dilakukan sebagai langkah pencegahan agar tidak terjadi aksi geng motor ataupun tawuran yang bisa mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. Setelah dipastikan tidak ada barang bukti yang melanggar hukum, para remaja tersebut kami bubarkan dan diimbau untuk segera pulang,” ujar AKP Riffi Noor Faizal.

Kasat Reskrim menambahkan bahwa pihaknya akan terus berperan aktif dalam menjaga keamanan wilayah dan menindak lanjuti setiap perintah Kapolres Pelabuhan Belawan. Patroli ini juga diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat dan menekan aksi kejahatan jalanan di kawasan tersebut.

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.